Bagi pengguna layanan internet IndiHome yang ingin berhenti menggunakan layanannya, berikut artikel cara memutuskan IndiHome. Ketahui pula syarat yang harus dipenuhi untuk melakukan pemutusan layanan IndiHome.
Melansir dari website indihome.co.id, IndiHome merupakan akses internet broadband cepat hingga 300 Mbps. IndiHome juga menyediakan layanan televisi kabel serta menyediakan bebas nelpon hingga 1000 menit bagi para pelanggannya.
Baca juga: Bagaimana Cara Mengaktifkan Kembali Indihome yang Telat Bayar? Simak Selengkapnya
Syarat dan Ketentuan Putus Layanan Indihome
Pengguna yang ingin berhenti berlangganan layanan dapat mengetahui terlebih dulu syarat untuk melakukan pemutusan layanan IndiHome.
- Beri tahu pihak IndiHome, selambat-lambatnya 14 hari kerja sebelumnya.
- Lunasi semua tagihan, seperti tunggakan biaya, denda keterlambatan, dan denda pengakhiran bila ada.
- Bagi pelanggan yang mengajukan penghentian layanan sebelum 12 bulan, akan dikenai denda pengakhiran sebesar Rp1.000.000.
- Serahkan perangkat router (CPE) dan STB/decoder TV yang telah terpasang kepada pihak Telkom atau IndiHome
Cara Pemutusan Layanan IndiHome
Untuk memutuskan layanan IndiHome, pengguna dapat mengakses beberapa cara pemutusan layanan IndiHome berikut ini.
Mendatangi Plasa Telkom
Bila terdapat Plasa Telkom terdekat, pengguna bisa mengajukan permohonan pemberhentian langganan dengan langsung datang ke Plasa Telkom.
Berikut alur pengajuan penghentian layanan IndiHome di Plasa Telkom.
- Isi formulir pengajuan penghentian layanan IndiHome.
- Tulis nomor tagihan IndiHome pada kolom yang tersedia.
- Tulis alasan ingin menghentikan layanan IndiHome.
- Serahkan fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK).
- Bawa materai 6.000 untuk ditandatangani nanti.
- Serahkan modem atau router IndiHome.
2. Via Call Center
Pengguna bisa mengajukan permohonan pemutusan layanan IndiHome melalui telepon call center pada nomor 147. Berikut langkah-langkahnya.
- Buka menu telepon, lalu tekan nomor 147.
- Tunggu sampai panggilan terhubung, kemudian tekan 1 untuk layanan menggunakan bahasa Indonesia.
- Tekan 2 untuk pengajuan keluhan tentang IndiHome.
- Tekan 1 untuk layanan pelanggan IndiHome.
- Tunggu hingga terhubung dengan operator call center IndiHome.
- Setelah terhubung, sampaikan permohonan untuk berhenti langganan IndiHome.
- Berikan informasi sesuai permintaan operator.
- Tunggu hingga operator selesai memproses permintaanmu.
Begitulah informasi mengenai cara memutuskan IndiHome yang juga dilengkapi dengan syaratnya.