You are here:
Bagaimana Cara Melacak HP Hilang yang Mati. Foto: Yopay

Bagaimana Cara Melacak HP Hilang yang Mati? Simak Selengkapnya

Anda pasti pernah mengalami kehilangan HP,  mungkin saja karena lupa menaruhnya saat dirumah atau ditempat umum atau karena dicuri oleh orang lain. Tentu saja, hal ini dapat membuat Anda khawatir tentang data pribadi yang tersimpan di dalamnya. Apalagi bila HP dalam keadaan mati mungkin Anda sudah panik dan pasrah.

Namun, jangan sedih atau panik terlebih dulu. Ada beberapa cara yang bisa Anda coba untuk melacak HP yang hilang dalam keadaan mati.

Baca Juga: 5 Aplikasi Pengganti Twitter yang Patut Kamu Coba

Ilustrasi cara melacak hp hilang yang mati. Foto; unsplash

Cara Melacak HP Hilang yang Mati

Melacak HP hilang yang mati dapat dilakukan dalam beberapa cara, baik untuk IOS atau Android. Simak selengkapnya di bawah ini.

  • Menggunakan Find My App atau Google Find My Device

Find My App atau Google Find My Device adalah sebuah aplikasi yang dapat melacak lokasi terakhir HP Anda sebelum baterainya habis. Anda harus mengunduh aplikasi ini di HP Anda dan login dengan akun Google yang sama. Kemudian, Anda bisa mengakses situs web Google Find My Device dan memilih perangkat Anda yang hilang. 

Untuk Pengguna Iphone, Anda bisa menggunakan Find My App dan untuk pengguna Android, Anda dapat menggunakan Google Find My Device. Kedua aplikasi ini akan menampilkan lokasi, sisa baterai, dan IMEI HP Anda. Anda juga bisa menggunakan fitur yang ada di dalamnya.

  • Melacak HP yang Hilang dengan Email

Cara kedua yang bisa Anda lakukan adalah dengan menggunakan Email. Pertama Anda harus login ke akun Gmail yang ada di HP Anda melalui browser di PC atau laptop. Kemudian, klik ikon titik sembilan di bagian kanan atas dan pilih akun Anda. Lalu, klik ikon keamanan dan pilih Temukan Perangkat Saya.

Anda akan melihat daftar perangkat yang terhubung dengan akun Gmail Anda. Setelah melihatnya pilih perangkat yang hilang dan klik ‘Lacak’. Lalu Anda akan melihat lokasi terakhir HP Anda di peta.

  • Melacak Menggunakan Google Maps 

Salah satu solusi yang anda bisa pilih adalah melacak keberadaan HP kamu menggunakan Google Maps. Karena biasanya Google Maps di HP akan selalu aktif bahkan sebelum HP mati. Fitur ini akan merekam lokasi-lokasi yang pernah dikunjungi oleh HP Anda. Kemudian, Anda bisa mengakses situs web Google Maps Timeline dan login dengan akun Google yang sama. 

Cara menggunakannya yaitu log in dengan perangkat lain. dan login ke akun Google Anda, lalu klik ikon menu dan pilih Timeline. Untuk mempermudah pencarian, pilihlah tanggal ketika Anda kehilangan ponsel Anda.

Itu dia beberapa cara yang bisa Anda lakukan jika kehilangan HP dalam keadaan mati. Semoga membantu.

Bagikan

Berlangganan Sekarang

Update berita & promo terbaru YOPAY!

Lainnya
Cara Membeli Token PLN 99 Ribu di Menu Promo Yopay. Foto: Yopay
Penggunaan Kuota Shopping AXIS beserta…
chat lock wa. Foto: Yopay
Langkah Mudah Bayar PBB Kota…
Cara Menggunakan Microsoft Temas Untuk Bekerja. Foto: Yopay
Apa Itu Paket Unlimited Nonstop…
Cara Menggunakan Microsoft Temas Untuk Bekerja. Foto: Yopay
Cara Beli PLN Token End…
Cara Menggunakan Microsoft Temas Untuk Bekerja. Foto: Yopay
Cara Bayar Pajak Bumi Bangunan…
Yopay footer-min

Jadi Untung Sekarang Juga

#PastiDetikan

4.8

Play Store

4.8/5

Download Yopay

Ikuti Kami

+62815-5666-3933

cs@yopay.co.id

© 2022 YOPAY. All rights reserved.